Paket Wisata Wali Songo, Biaya dan Lokasi Yang Dikunjungi

Posted by Admin

loading...
Rute Lokasi, Paket Tour dan Wisata Sejarah Islam, Napak Tilas Wali Songo, Penyebar Islam Di Pulau Jawa
 
Wisata Religi - Ziarah Walisongo adalah perjalanan ziarah atau berkunjung dan berdoa di makam sembilan wali yang menyebarkan agama Islam di Nusantara. Lima makam wali berada di wilayah Jawa Timur, tiga makam di antaranya berada di Jawa Tengah, dan satu makam di Jawa Barat.

Berikut ini Rute lokasi makam Walisongo yang dikunjungi:

Sunan Maulana Malik Ibrahim.
Makam ini terletak di kampung Gapura di dalam kota Gresik di Jawa Timur, tidak jauh dari pusat kota.

Sunan Ampel.
Makam Sunan Ampel terletak di kampung Ampel di kota Surabaya. Di depan makam ada dua pintu gerbang besar bergaya Eropa. Makamnya terpisah dengan dari makam lainnya dan diberi pagar teralis dari besi setinggi 110 cm.

Sunan Bonang.
Sunan Bonang dimakamkan di komplek pemakaman Desa Kutorejo, Kecamatan Tuban di kota Tuban.
Posisinya di sebelah barat alun-alun kota Tuban, di sebelah barat Masjid Agung Tuban. Makam Sunan Bonang dikelilingi tembok dengan empat buah pintu gerbang untuk masuk ke komplek makam.

Sunan Giri.
Tokoh Walisongo yang bergelar Prabu Satmata ini makamnya terletak di sebuah bukit di Dusun Kedhaton, Desa Giri Gajah Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik. Kompleks makam ini berupa dataran bertingkat tiga dengan bagian belakang paling tinggi.

Sunan Drajat.
Makam Sunan Drajat berada di daerah Drajat Lamongan yang dapat ditempuh dari surabaya maupun Tuban lewat Jalan Dandeles (Anyer - Panarukan). Namun bila lewat Kota Lamongan dapat ditempuh 30 menit dengan kendaran pribadi.

Sunan Muria.
Makam Sunan Muria di Desa Colo, Kecamatan Dawe. Ziarah ke makam Sunan Muria yang berjarak sekitar 30 kilometer arah utara dari KMMK (Kompleks Masjid Menara Kudus).



Sunan Kudus.
Ja'far Shadiq atau Sunan Kudus dimakamkan di Masjid Menara Kudus yang terletak di Desa Kauman, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, Provinsi Jawa Tengah. Di samping puluhan makam di kawasan itu terdapat pula makam putra Sunan Kudus yaitu Pangeran Palembang. Makam Sunan Kudus sendiri terdapat di tengah-tengah bangunan induk berbentuk joglo.

Sunan Kalijaga.
Makam Sunan Kalijaga terletak di tengah kompleks pemakaman Desa Ngadilangu yang dilingkari dinding dengan pintu gerbang makam. Area makam Sunan Kalijaga di dalam Kota Demak berjarak sekitar 3 KM dari Masjid Agung Demak.

Sunan Gunung Jati.
Inilah satu-satunya makam wali di Jawa Barat yang paling ramai dikunjungi. Kawasan makam Sunan Gunung Jati terletak di desa Astana,kecamatan Cirebon Utara, sekitar 6 km dari Kota Cirebon yang dilintasi jalur Cirebon-Indramayu.

Sebagian peziarah dari berbagai daerah memilih mendatangi makam Sunan Ampel di Surabaya terlebih dahulu sebelum ke makam wali lainnya. Beberapa peziarah meyakini Sunan Ampel sebagai wali yang paling alim ('alimul awliya'). Dari makam Sunan Ampel selanjutnya peziarah melakukan perjalanan berturut turut ke makam Syekh Maulana Malik Ibrahim dan Sunan Giri di Gresik, Sunan Drajat di Lamongan, Sunan Bonang di Tuban, Sunan Kalijaga di Demak, lalu langsung ke Gunung Jati, selanjutnya ke makam Sunan Muria di Muria dan berakhir di makam Sunan Kudus di Kudus. Peziarah lainnya menempuh perjalanan ziarah dari makam Sunan Kalijaga memilih langsung ke makam Sunan Muria dan Sunan Kudus baru ke makam Sunan Gunung Jati. Rute lainnya diambil dari arah barat pulau Jawa berturut-turut dari Sunan Gunung Jati, lalu Sunan Muria, Sunan Kalijaga, Sunan Kudus, Sunan Bonang,Sunan Drajat, Sunan Giri, Sunan Maulana Malik Ibrahim, dan berakhir di makam Sunan Ampel.

Sekedar contoh penawaran paket Wisata Religi Wali Songo Yang Ditawarkan Oleh Salah Satu Tour and Travel Agen Sebagai Perkiraan Biaya Jika Anda Akan Melakukaun Wisata Religi Wali Songo

CONTOH: Paket Ziarah Wali Songo 9 Lengkap | Paket 5 Hari 3 Malam Rp.1.450rb | Paket 5 Hari 4 Malam Rp. 1.550rb
Harga Paket Ziarah Wali Songo adalah Perorang
NoPaket Ziarah20 – 2530 – 3540 – 45
1Wali Songo 5D3N1.675.0001.550.0001.400.000
2Wali Songo 5D4N1.775.0001.650.0001.500.000
3Wali Songo dan Madura 6D4N1.950.0001.850.0001.750.000
3Wali Banten 3D2N975.000900.000850.000
4Wali 9 + Bali 9 Hari2.850.0002.750.0002.600.000
5Ziarah Kubra Palembang 4D3N1.275.0001.200.0001.175.000
6Ziarah Wali Jakarta 3D2N1.150.0001.100.0001.050.000
Harga Paket Termasuk :
  • Transportasi Bus Ac Pariwisata Selama Ziarah
  • Menginap di Hotel sesuai Program.
  • Makan sesuai program.
  • Guide berpengalaman.
  • Tour Leader Pendamping selama Ziarah Makam.
  • Ziarah Sesuai Program.
  • Retribusi kebersiahan Makam.
  • Toll & Parkir selama Perjalanan Ziarah Makam.
  • Spanduk Kegiatan.
  • Buku Doa/ Tawassul Ziarah makam.
  • Private Service : Snack , Aqua 660ml, Tissue, Perment.
Harga Paket Tidak Termasuk :
  • Ticket Penerbangan dan Airportax.
  • Laundry, Minibar, Telephone.
  • Tipping Guide, TL dan Driver.
  • Tour di Luar Program.
Harga paket bisa bermacam-macam tergantung dari spesifikasi fasilitas yang disediakan. Silahkan bandingkan saja dengan harga paket lainnya agar bisa mendapatkan harga yang murah dengan fasilitas yang maksimal.


loading...

FOLLOW and JOIN to Get Update!

1001 Cara dan Tips Updated at: 00:16
loading...