Mengenal Istilah Daging Babi Pada Masakan China

Posted by Admin

loading...

Macam-macam Istilah Dalam Bahasa China Yang Merujuk Pada Babi dan Olahannya

Babi memang diharamkan bagi orang Islam untuk mengonsumsinya dan biasanya juga umat agama lain mengetahui hal ini. Adanya anjuran bahwa makanan yang mengandung babi wajib mencantumkan peringatan mengandung babi sudah banyak dilakukan meski masih banyak pedagang yang tidak mau jujur memberitahu bahwa makanan yang dia jual mengandung babi.

Banyak makanan-makanan china atau luar negeri yang hanya mencantumkan namanya dalam bahasa asal makanan tersebut tanpa menyebutkan bahan dan kandungan didalamnya sehingga kadang seorang muslim sampai keliru membeli dan mengonsumsi makanan tersebut sementara penjualnya diam saja, pura-pura bego atau malah sengaja, wallahu a'lam.

Dengan prinsip kehati-hatian, mudah-mudahan kutipan tulisan dibawah ini yang berasal dari seorang netizen yang tidak diketahui dari siapa tulisan ini pertama kali berasal bisa bermanfaat bagi muslim yang akan membeli makanan dengan nama-nama aneh dalam bahasa mandarin yang sama sekali tidak mencantumkan kandungan bahan-bahan makanannya ataupun tidak tercantum peringatan mengandung babi.

Berikut ini istilah untuk daging babi dan masakan daging babi dalam bahasa cina atau mandarin

Miris ketika melihat saudara muslimah kita ikut makan SIOMAY CU-NYUK yg ada di mall mall, herannya kenapa penjual tidak memberikan peringatan apa2 kepada pembeli padahal mereka tahu bahwa pembeli tersebut mengenakan jilbab dan seorang muslim.

Sayapun yakin tak semua orang Indonesia mengenal istilah BABI dalam bahasa china atau yg lain. Cunyuk sendiri artinya Cu=daging nyuk=babi, ini dari bahasa cina kanton.

Berikut ini info dari halal corner tentang beberapa istilah lain yang merujuk pada Babi :

1. Charsiu
2. Cu Nyuk
3. Mu
4. Chasu/Yakibuta/Nibuta
5. B2
6. Khinzir

Berikut arti kata yang terkait dengan Babi :

Cu= versi bahasa Cantonese ( bahasa nasional Hongkong) artiny hewan Babi.
Nyuk /Yuk = Daging . Cu yuk / cu Nyuk = Daging babi.
Cu = Versi mandarin ( artiny ) Babi
Rou = daging .
Curou= Daging babi.
Chasiu = Daging babi panggang ( Versi bahsa Cantonese )
Cha= Daging babi bagian dada . Siu = panggang/ bakar.
Baikwat= iga babi / porkribs.

Daftar selengkapnya istilah babi:
1. Pig : Babi muda dengan berat kurang dari 50 kg.
2. Pork: Daging babi.
3. Swine: Daging babi untuk seluruh spesies babi.
4. Hog: Babi dewasa dengan berat melebihi 50 kg.
5. Boar: Babi liar, babi hutan, atau celeng.
6. Lard: Lemak babi, biasa digunakan sebagai minyak untuk masakan, kue, atau bahan sabun.
7. Bacon: Daging hewan yang diasapi, terutama babi.
8. Ham: Daging babi bagian paha.
9. Sow: Babi betina dewasa (namun istilah ini jarang digunakan).
10. Sow milk: Susu yang dihasilkan dari babi.
11. Bak: Daging babi dalam bahasa Tiongkok.
Misal: Bak Kut Teh, bakkwa.
12. Char siu, cha siu, char siew: Mengacu hidangan kanton berupa daging barbeku.
13. Cu Nyuk: Daging babi dalam bahasa Khek/Hakka.
Istilah ini digunakan dalam makanan siomay dan bubur.
14. Rou: Babi dalam bahasa Mandarin, misalnya, hingshao rou, rou jia mo, tuotuorou, yuxiangrousi.
15. Dwaeji: Daging babi dalam bahasa Korea, biasanya digunakan sebagai varian dalam bulgogi dan galb.
16. Tonkatsu: Hidangan Jepang berupa irisan daging babi yang digoreng dengan tepung panir.
17. Tonkotsu: Hidangan Jepang berupa ramen berkuah putih keruh, terbuat dari tulang, lemak, dan kolagen babi.
18. Nuraniku: Sebutan daging babi dalam bahasa Jepang.
19. Yakibuta: Hidangan Jepang mirip char siu, biasanya digunakan untuk toping ramen.
20. Nibuta: Hidangan Jepang berupa pundak babi yang dimasak dengan sedikit kuah.
21. B2: Sebutan untuk makanan yang berbahan daging babi di daerah Batak dan Yogyakarta.
22. Khinzir: Nama untuk babi dalam bahasa Arab dan Melayu.

Istilah lain dari "Daging Babi"
23. Charsiu
24. Mu
25. Chasu
26. Cu (hewan babi)
27. Nyuk/Yuk (Daging), jadi kalo “Cu Nyuk” itu artinya “Daging Babi”
28. Cu-Rou (Dabing Babi)
29. Cha
30. Siu
31. Baikwat (porkribs)

Istilah Lain dari Daging Babi Jika sewaktu-waktu kita ingin makan, terlebih di kawasan pecinan, maka berhati-hatilah dan bersikap waspada, karena di wilayah itu memang bertebaran aneka kuliner yang mengandung Babi. Selain itu, yang juga perlu dicermati adalah KUE BULAN Kue enak khas Cina ini jika bungkusnya ada STIKER MERAH atau GAMBAR BABI, ya itu berarti kue mengandung Cu Nyuk alias Babi.

Nah .. kalau teman2 muslim menemukan restoran yang menuliskan istilah2 tsb di atas, jangan ragu untuk meninggalkannya ya.

Sumber status fb dan sumber lainnya

loading...

FOLLOW and JOIN to Get Update!

1001 Cara dan Tips Updated at: 02:22
loading...