MENGAPA APEL IMPOR TIDAK MUDAH BUSUK?

Posted by Admin

loading...
Tau nga, apel impor yg anda makan hari ini bisa dipetik dari setahun yang lalu dan 100% aman untuk dikonsumsi?
Yup, itulah mengapa buah-buahan lokal kita sulit mendunia karena masih ketinggalan teknologi pangannya.

Pada dasarnya apel memiliki mekanisme pertahanan yg tinggi terhadap serangga, sehingga sewaktu ditumpuk di gudang penyimpanan setelah panen, gas yg dihasilkannya menjadi sangat pekat yg mampu mengusir serangga.

Namun apel segar yg tidak diapa-apakan setelah dipetik akan membusuk sendiri setelah beberapa minggu. Oleh karena itu, apel masuk ke “hibernation chamber” atau ruang penyimpanan khusus yg dikontrol temperature & kelembapannya sehingga bisa tahan 10-12 bulan. Namun setelah dikeluarkan dari chamber tsb, apel akan kembali mulai proses pematangan & pembusukannya secara alami. Oleh karena itu mayoritas apel diselimuti dengan food grade wax yg dibuat dari sumber hewani maupun nabati. Tehnik ini membuat apel lebih tahan terhadap perubahan panas serta lebih awet umurnya.

Di dalam chamber, produsen akan mengsirkulasi gas khusus bernama 1-methylcyclopropene yg fungsinya menekan produksi gas Ethylene yg secara alami dikeluarkan apel untuk mempercepat pematangan & pembusukan. Bayangkan jika tidak ada gas ini, berton-ton apel bisa membusuk dengan sangat cepat!

Gas ini juga dipakai di buah impor lainnya termasuk jeruk sunkist, brokoli, daun selada, wortel, paprika, tomat, dll. Makanya buah impor bisa tetap dalam kondisi prima kita lihat di supermarket, padahal buah / sayuran tsb mungkin sudah menempuh perjalanan super jauh dengan durasi yg sangat lama dengan perubahan suhu & tekanan selama pengiriman di kapal / pesawat.

Namun ada efek negatif pada tehnik “pengawetan” ini, yaitu kadar antioksidannya akan menurun seiring dengan waktu dan setelah setahun mungkin hanya sedikit yg tersisa, itupun di bagian kulitnya.

Namun dengan kondisi distribusi makanan jaman modern, sudah jarang apel & buah impor disimpan sampai setahun karena permintaan yg tinggi dari berbagai negara.

Jadi, buah impor sangat aman dikonsumsi. Namun buah lokal tidak kalah gizinya karena jalur distribusinya lebih pendek. Tapi apapun sumbernya, buah organik tetap yg paling sehat.

Sumber fb

loading...

FOLLOW and JOIN to Get Update!

1001 Cara dan Tips Updated at: 13:51
loading...